KORAN MERAPI – Kepala Biro Humas Universitas Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta Sinta Maharani MIKom mengkomandani acara Wedangan bareng Wartawan di Resilient Cafe and Eatery-Jl. Sadewa, Dukuh, Banyuraden, Gamping, Sleman, Yogyakarta, Jumat sore (24/5/24).
Agenda ini dalam rangkaian kegiatan Festival Milad yang ke 33 UNISA Yogyakarta.
“Di Festival ke 33 UNISA kali ini, kami akan banyak mengadakan kegiatan, salah satunya adalah Lomba Karya Jurnalistik Wartawan 2024, dengan total hadiah mencapai puluhan juta rupiah,” ujar Sinta Maharani kepada awak media.
Lomba Karya Jurnalistik ini mengusung tema “UNISA Yogyakarta Berkhidmat Memajukan Peradaban Bangsa”.
Acara ini merupakan sebuah ajang untuk berprestasi bagi insan pers untuk menghasilkan karya-karya yang profesional, proporsional dan berbobot.
“Lomba ini mengusung sub-tema : pendidikan berkualitas untuk semua, inovasi dan kreativitas untuk kemajuan, pemberdayaan perempuan dalam pembangunan, budaya lokal sebagai pondasi peradaban, kesejahterahan sosial dan lingkungan, keterlibatan komunitas dalam pembangunan, pemikiran kritis dan etika profesional, teknologi untuk kemajuan sosial,”jelas Sinta.
Sedangkan kategorinya, yaitu untuk media cetak dan online, dengan karya berupa straight news, features dan opinion.
Kemudian syarat dan ketentuannya, yaitu bahwa kompetisi ini tidak dipungut biaya, melampirkan dokumen berupa scan KTP dan kartu pers yang masih berlaku, setiap peserta dapat mengajukan maksimal 2 karya yang sudah dipublikasikan, karya yang dikirimkan belum pernah menjadi pemenang dalam kategori sejenis, karya yang dikirimkan berhak digunakan sebagai bahan publikasi non komersial oleh panitia dengan mencantumkan sumber.
Selanjutnya, keputusan hasil dewan yuri tidak dapat diganggu gugat, memenuhi kaidah jurnalistik (akurasi data, seimbang dan jelas), tidak mengandung unsur sara, karya tulis sudah dipublikasikan dalam periode Mei-15 Juli 2024.
“Lalu, melampirkan bukti tayang dengan format scan PDF dan link berita (jika artikel tayang diportal berita), format penulisan file : sub kategori_judul karya_nama lengkap peserta, penyerahan penghargaan pemenang pada saat penyelenggaraan UNISA Festival Milad 33 UNISA Yogyakarta, link pendaftaran: bit.ly/KaryaJurnalistik-UNISAYK33 dan batas akhir pengumpulan karya 20 Juli 2024,” pungkas Sinta. (Ags)