KORAN MERAPI -Bupati Gunungkidul, H Sunaryanta mengukuhkan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) se-Kapanewon Tepus dan diharapkan dapat ikut membantu menyampaikan informasi kebijakan pemerintah kepada masyarakat.
Kepala Dinas Kominfo Gunungkidul, Setiyo Hartato mengatakan, untuk tiga kapanewon tercatat sudah mencapai 265 KIM yang dikukuhkan yakni di Kapanewon Rongkop ada 100 KIM, Girisubo 82 KIM dan Tepus 83 KIM. “Seluruhnya sudah dilukuhkan,” katanya, Rabu (21/2/2024).
Bupati Gunungkidul H Sunaryanta berharap agar KIM mampu menjadi forum yang dapat berperan dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat tentang kebjiakan pembangunan sehingga masyarakat semakin tahu arah kebijakan pemerintah sebagai upaya Handarbeni Gunungkidul. Selain itu pihaknya juga berharap dengan melalui KIM komunikasi dengan pemerintah daerah akan semakin masif.
Bupati minta agar seluruh lurah dapat menyesuaikan transformasi ilmu pengetahuan dan teknologi agar tidak ketinggalan zaman. “Kami berharap melalui KIM komunikasi dengan pemerintah daerah akan semakin masif,” ucapnya.
Lurah Sidoharjo, Kapanewon Tepus Evi Nurcahyani mengatakan, KIM diharapkan pula dapat membantu mengangkat potensi wisata di wilayahnya. Selain itu KIM yang diisi oleh kalangan muda agar dapat memberikan informasi perkembangan Gunungkidul kepada masyarakat.
“Tidak perlu menunggu waktu, setelah dikukuhkan agar memberikan dan menyebarluaskan informasi tentang potensi yang kita dimiliki,” katanya. (Pur)