KORAN MERAPI – Bagian batang pohon pisang atau gedebog sering dimanfaatkan sebagai pakan ternak dengan dicacah dahulu. Sebelum diberikan pada ternak, dapat ditambah bekatul, dedak hingga ampas tahu.
Pakan berbahan gedebog tersebut, misalnya disenangi hewan ternak sapi, kambing, domba dan entok. Selain dapat dijadikan pakan ternak, gedebog diyakini pula mempunyai manfaat atau khasiat kesehatan.
Sejumlah sumber menyebutkan, gedebog dapat digunakan untuk membantu mendukung program diet penurunan berat badan. Caranya, antara lain dibuat minuman jus batang pohon pisang.
Kandungan seratnya, antara lain juga dapat memperlambat pelepasan gula dan lemak dalam sel-sel tubuh manusia. Hasilnya, minuman jus gedebog mampu membantu meningkatkan metabolisme tubuh.
Bahkan kandungan kalorinya juga tidak akan membuat berat badan naik drastis. Selain itu, jus batang pohon pisang (gedebog) juga kaya vitamin B6 dan zat besi yang dapat meningkatkan jumlah hemoglobin.
Sedangkan kandungan kaliumnya efektif untuk membantu mengontrol kolesterol dan tekanan darah tinggi. Lalu bagi orang yang memiliki masalah sakit lambung atau asam lambung, jus batang pohon pisang dapat menjadi pilihan sebagai bahan alami yang bisa rutin dikonsumsi.
Pasalnya, jus batang pisang cukup efektif membantu mengatur kadar asam dalam tubuh dan mengembalikan keseimbangan.
Artinya pula dengan izin Yang Maha Kuasa, penderita asam lambung akan terbantu kesembuhannya.
Sehingga tidak akan lagi merasakan perut terasa perih atau panas seperti terbakar. Selain itu, jus gedebog dapat membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh.
Termasuk pula, efektif untuk membersihkan sistem pencernaan yang menyebabkan penyakit. Dengan kata lain, jus gedebog dapat bermanfaat sebagai detoksifikasi.
Bisa pula berperan memperlancar buang air besar (BAB) dan mengandung serat yang baik atau bisa mendukung kesehatan usus/sistem pencernaan manusia.
Tak ketinggalan, jus gedebog bisa membantu melawan batu ginjal dan infeksi saluran kemih (ISK).
Bahkan jus gedebog akan lebih berkhasiat lagi jika dicampur dengan kapulaga untuk melemaskan kandung kemih dan mencegah batu ginjal.
Tak kalah penting, minum jus batang pohon pisang dengan campuran jeruk nipis dapat berperan mencegah pembentukkan batu ginjal.
Cara alami ini pun bisa membantu menghilangkan rasa sakit dan ketidaknyamanan yang disebabkan penyakit ISK.
Adapun minuman jus gedebog yang memiliki kandungan glikemik rendah, ketika rutin dikonsumsi diharapkan dapat membantu mencegah terjadinya lonjakan gula darah.
Artinya pula dapat membantu menormalkan/menstabilkan gula darah. Sehingga wajar saja, jika ekstrak/bahan alami dari batang tanaman pisang (gedebog) sering dimanfaatkan sebagai campuran herbal musuh diabetes.
Sedangkan bagi kaum wanita yang mengalami demam pada saat nifas dapat dilawan dengan bagian hati gedebog.
Cara sederhananya, yakni bagian hati gedebog (bagian paling dalam batang pohon pisang berbentuk silinder) dijadikan sebagai bahan kompres. Alasannya antara lain, karena parutan hati gedebog pisang memiliki sifat menyejukkan.
Lain halnya jika terserang cacar air atau sering disebut cangkrang dapat pula dilawan dengan menggunakan bahan alami wujud bonggol batang pohon pisang. Caranya, bonggol pohon pisang dibuat lubangan dan beberapa saat kemudian akan muncul airnya.
Air tersebut lalu dicampurkan dengan batang pulosari dan juga adas. Selanjutnya direbus sampai mendidih dan diminum dalam keadaan masih hangat/dingin. Dalam sehari cukup dua kali.
Dengan demikian dapat disimpulkan, bagian bonggol, gedebog maupun hati gedebog tanaman pisang bermanfaat bagi kesehatan.
Adapun manfaat kesehatan, bagian jantung maupun buah pisang juga sudah banyak dikupas berbagai media. *