KORAN MERAPI – Dalam rangka menumbuhkan jiwa wirausaha di Universitas Mercu Buana Yogyakarta, Inkubator Bisnis UMBY bekerja sama dengan Pusat Layanan Usaha Terpadu PLUT Dinas Koperasi UMKM DIY menyelenggarakan event sharing entrepreunership Campuspreuner#I dengan tema Business idea & creativepreuner at Ramadhan Senin 25 Maret 2024 yang akan datang di Ruang Seminar Kampus 1 UMBY.
Eriss Risnawati, staff Pusat Inovasi, mengatakan bahwa acara ini merupakan strategi penumbuhan jiwa wirausaha yang dilakukan oleh Inkubator Bisnis UMBY dengan tujuan untuk menumbuhkan mahasiswapreuner di Kampus UMBY. “Inkubator bisnis UMBY adalah sebuah entitas dibawah Pusat Inovasi UMBY yang didedikasikan untuk mendukung dan memfasilitasi pertumbuhan wirausaha dan startup di Kampus UMBY,”jelasnya kepada koranmerapi.id, Kamis (21/3/24)
Inkubator juga berperan dalam mengembangkan ekosistem bisnis lokal didalam kampus dengan menyediakan berbagai sumber daya, mentorship dan infrastruktur yang diperlukan bagi para wirausahawan untuk menumbuhkan, menguatkan, dan mengembangkan bisnis mereka. Salah satu aspek penting dari Inkubator Bisnis adalah memberikan akses kepada wirausaha kampus (mahasiswapreuner).
“Kegiatan ini merupakan pendampingan penjaringan ide bisnis dalam menumbuhkan wirausaha kampus dengan menghadirkan narasumber Azfa Pabulo (Dosen Penggiat UMKM) dan Fitria ASA (Konsultan PLUT DIY). Kedepan diharapkan mereka dapat mengisi pojok campuspreuner yang berada di Kampus UMBY,”ungkap Erris Risnawati.
Kegiatan Pojok Campuspreuner ini sendiri adalah sinerji kerjasama BPD DIY dengan Universitas Mercu Buana Yogyakarta. Dengan adanya inkubator bisnis, Mahasiswa akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan pendampingan usaha (mentoring) untuk mempercepat pertumbuhan bisnis mereka, mengurangi risiko kegagalan, dan memperluas jaringan usaha mereka.
“Selain itu, Inkubator Bisnis juga berperan penting dalam meningkatkan inovasi dan menciptakan lapangan kerja baru, yang pada gilirannya dapat berkontribusi pada penumbuhan mahasiswapreuner di Kampus UMBY,”pungkas Erris. (Ags)